Jenis-jenis advertising yang Diterapkan dalam Bisnis
Dalam kehidupan sehari-hari, Anda mungkin sudah sering melihat jenis-jenis advertising. Advertising adalah cara untuk menarik perhatian konsumen terkait informasi barang dan jasa yang ditawarkan melalui media yang dibayar perusahaan.
Advertising atau periklanan biasanya dibuat dengan cara yang unik dan kreatif supaya mudah disukai pelanggan atau konsumen. Lantas, apa saja jenis advertising tersebut? Simak penjelasannya dalam artikel ini sampai akhir.
Iklan konsumen
Jenis pertama adalah iklan konsumen dimana cakupannya terkait berbagai jenis barang yang biasa digunakan konsumen atau masyarakat. Adapun barang yang diiklankan adalah barang konsumen seperti shampo, sabun, pakaian dan banyak lainnya.
Selain itu, ada pula bahan tahan lama dengan produk yang berwujud yaitu mobil, sepeda motor, rumah, dan perhiasan. Selain barang, ada juga yang berupa jasa konsumen seperti produk layanan seperti bank, asuransi, dan investasi.
Iklan Antar Bisnis
jenis-jenis advertising selanjutnya adalah iklan antar bisnis yang bertujuan untuk mempromosikan barang-barang ataupun jasa bukan untuk konsumen. Artinya, sasaran iklan tersebut adalah perusahaan dan yang memasarkan iklan tersebut juga merupakan perusahaan, bukan pembeli.
Biasanya, untuk jenis iklan ini, produk barang dan jasa yang diiklankan diatur sedemikian rupa sesuai unsur produksi. Adapun contohnya seperti iklan bahan baku, berbagai jenis fasilitas pabrik atau mesin dan lain sebagainya.
Iklan Perdagangan
Ini merupakan jenis iklan yang bertujuan menyajikan informasi khusus kepada para pedagang terkait apa saja barang yang disediakan untuk dijual kembali. Adapun caranya seperti mengingatkan pedagang terkait informasi dari brand berkualitas dan terkenal.
Selain itu, biasanya iklan ini juga memberikan informasi terkait produk baru, bisa pula dengan membantu para pengecer dalam melakukan penjualan. Adapun contohnya seperti memberikan potongan harga pengemasan yang baru atau rencana promosi penjualan.
Iklan Eceran
Iklan eceran merupakan salah satu jenis iklan yang bertujuan menyuguhkan informasi terkait barang yang dijual para pengecer. Adapun contohnya yaitu seperti iklan di Minimarket, Indomaret, Swalayan, Alfamart dan jenis lainnya.
Iklan eceran ini dibutuhkan untuk mempopulerkan jenis barang maupun perusahaan dan bisa sebagai media untuk menarik hati konsumen. Selain itu, fungsinya juga bisa sebagai media dalam penjualan produk eksklusif untuk tokoh tertentu.
Tak hanya itu saja, iklan eceran ini bisa sebagai media untuk mempromosikan barang-barang musiman. Terkahir, iklan ini bisa juga menampilkan tips pemilihan produk yang tepat dan memberikan beragam penawaran khusus yang menarik.
Iklan bersama
Iklan bersama merupakan iklan yang ditujukan dari perusahaan untuk para penjual eceran dalam rangka membantu usaha penjualan. Adapun kegiatan advertising ini kerap disebut kerjasama iklan secara vertikal.
Contoh iklan bersama ini dapat berupa pembiayaan bersama, pemakaian logo, pemasokan dan kerjasama sejenis lainnya.
Iklan Keuangan
Iklan keuangan merupakan jenis-jenis advertising berikutnya. Ini merupakan iklan yang menawarkan modal yang wujudnya berupa saham, surat obligasi, asuransi penjualan, dana pensiun atau surat hutang.
Selain itu, iklan keuangan juga bertujuan untuk menghimpun dana pinjaman. Tentu saja, biasanya iklan ini diterapkan oleh beberapa perusahaan keuangan yang jenisnya pun beragam.
Iklan keuangan ini dapat pula dibuat sederhana mungkin seperti memberikan pengumuman dan laporan keuangan perusahaan kepada publik. Adapun tujuannya untuk menunjukkan kekuatan atau solidnya keuangan perusahaan.
Iklan Rekrutmen
Ini adalah iklan yang digunakan untuk merekrut para calon pegawai maupun karyawan yang biasanya berbentuk iklan kolom. Iklan rekrutmen biasanya juga ditemukan iklan selebaran biasa yang mudah dijumpai di mana saja.
Nah, itulah jenis-jenis advertising yang secara umum digunakan untuk menarik perhatian dari publik atau pihak tertentu. Beragam advertising tersebut bisa digunakan sesuai kebutuhan dan jenis strategi pemasaran yang diterapkan.