Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Bisnis Online Modal 10 Juta yang Hasilnya Menggiurkan

Bisnis online menjadi favorit di era milineal saat ini. Hal ini dikarenakan kebutuhan akan kepraktisan dan kemudahan bagi semua orang. Bagi Anda yang ingin berbisnis online, bisnis online modal 10 juta sangat recommended karena modalnya tergolong tidak banyak dan bisa menghasilkan banyak keuntungan.

Modal 10 juta untuk sebuah bisnis online sudah cukup besar. Ini bisa untuk penyediaan barang, packing dan ekspedisi. Untuk tempat usaha dan promosi sudah tidak perlu dipikirkan lagi karena bisa dilakukan dimana saja dan melalui digital. Ini dia daftar bisnis online yang bisa Anda pilih.

Toko Online

Dengan modal 10 juta, Anda bisa menjalankan bisnis online yang salah satunya mendirikan toko online. Disini, Anda butuh meyiapkan barang dan peralatan. Toko online nya pun bisa bermacam-macam, misalnya menjual baju, peralatan, rumah tangga, pernak-pernik, sepatu dan sandal, dan masih banyak lagi. 

Semua penjualan secara offline sebenarnya bisa dilakukan secara online juga. Tinggal menyiapkan untuk teknisnya saja. Banyak juga usaha offline yang bisa dijadikan toko online.

Thrift dan Preloved

Salah satu jenis toko baju online yang sedang populer yaitu thrift dan preloved. Ini merupakan usaha penjualan baju-baju bekas layak pakai. Thrift adalah penjualan baju bermerk ternama yang masih layak pakai, sedangkan preloved adalah menjual barang pribadi yang masih layak.

Modalnya tentu sangat sedikit. Anda hanya perlu mengambil barang dan melakukan semua promosi lewat media sosial. Uang 10 juta sudah bisa mendapat barang-barang bagus yang dapat dijual kembali. Meskipun dijual dengan harga murah, Anda masih bisa mendapatkan keuntungan dari usaha ini. 

Jasa Pengetikan dan Percetakan

Rekomendasi selanjutnya adalah jasa percetakan. Anda juga bisa menambahkan jasa pengetikan. Usaha ini bisa dilakukan secara online dengan sistem delivery order. Anda hanya butuh modal untuk peralatan seperti komputer, laptop dan printer serta kertas.

Blogger

Bisnis online modal 10 juta ini sangat recommended. Menjadi blogger bisa dilakukan dengan modal mulai dari 1-10 juta. Dengan ini, Anda bisa membuat blog pribadi. 

Caranya dengan membeli domain sekitar 150 ribu, menyewa hosting kurang lebih 500 ribu, dan template blog sekitar 150 ribu. Sisanya bisa untuk anggaran pengembangan web dan pembuatan konten.

Membeli domain dan sebagainya dengan modal tersebut kurang lebih hanya selama 1 tahun. Kemudian, penghasilan akan mengalir jika berhasil, apalagi jika banyak iklan yang terpasang pada blog Anda. Syaratnya adalah rajin-rajin memposting artikel ke blog. 

Jasa Digital Desain 

Satu lagi pilihan bisnis digital yang bisa dicoba yaitu digital desain. Usaha ini khusus Anda yang sudah mahir dalam hal desain. Jadi, Anda hanya perlu menyiapkan berbagai peralatan pendukung di samping keterampilan yang sudah Anda miliki. 

Fotografer dan Editor Wedding

Rekomendasi selanjutnya adalah fotografer dan editor wedding. Di zaman yang serba teknologi, semua bisa dilakukan lewat online. Contohnya membuat undangan pernikahan dengan video, tidak lagi undangan cetak. Karenanya, Anda perlu memanfaatkan keterampilan dalam hal mengedit.

Umumnya, editor sepaket dengan fotografer. Modal yang dibutuhkan dalam bisnis ini hanya berupa kamera yang bagus dan PC. Bisnis ini bisa membawa keuntungan yang sangat banyak. Anda dan klien juga bisa berinteraksi secara online, kecuali untuk kepentingan fotografi yang harus bertemu. 

Youtuber

Usaha online terakhir yang sedang trend dan banyak memberikan profit adalah menjadi youtuber. Sebetulnya modal untuk menjadi youtuber tidak sampai lebih 10 juta. Yang penting, dana 10 juta bisa digunakan untuk menyediakan peralatan dan kualitas yang memadai.

Hal tersebut bisa dimulai dari kamera dan tripod. Kamera dengan harga 3 jutaan saja sudah cukup berkualitas. Kemudian, beli alat rekam dengan harga kurang lebih 1 juta. Jika diperlukan, maka bisa menyewa jasa editor. Dengan begitu, Anda bisa membuat beragam jenis konten ke dalam youtube. 

Hanya saja, untuk bisa menghasilkan, Anda harus sedikit bersabar. Hal ini dikarenakan syarat bisa menghasilkan pendapatan dari youtube perlu waktu berbulan-bulan. Namun, jika sudah mempunyai adsense dan subscriber serta penonton yang cukup banyak, maka penghasilan rutin bisa diperoleh dengan mudah. 

Daftar bisnis online modal 10 juta di atas sangat menarik dan menguntungkan. Semua pilihannya juga sesuai dengan kebutuhan masa kini. Dengan modal 10 juta, Anda sudah bisa memulai sebuah bisnis menggiurkan tersebut. Jika sudah memilih, pastikan menjalankannya dengan baik.