Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ini Daftar Jenis Perusahaan Jasa yang Banyak Dijumpai

Perusahaan jasa merupakan perusahaan yang melakukan bisnis dalam bidang jasa sebagai bentuk pelayanan terhadap konsumen. Di lapangan sudah banyak jenis perusahaan jasa yang bisa ditemui dan bisa Anda cari sesuai kebutuhan.

Secara struktural perusahaan ini berbentuk organisasi yang memiliki tujuan bisnis tertentu dengan menghasilkan output berupa jasa. Apabila Anda membutuhkan bantuan jasa, berikut adalah jenis perusahaan bidang jasa yang bisa Anda gunakan sesuai dengan masalah yang dihadapi.

Perusahaan Jasa Bidang Keuangan

Uang merupakan hal yang sangat penting di segala aspek kehidupan. Hal tersebut dikarenakan uang menjadi alat tukar utama yang bisa Anda gunakan untuk melakukan segala jenis transaksi.

Pada dunia perusahaan, sistem keuangan biasanya dipercayakan pada perusahaan jasa yang bergerak di bidang keuangan. Perusahaan jasa tersebut biasanya mengurusi urusan administrasi keuangan perusahaan, seperti slip pembayaran pajak sampai defisit dana yang masuk dan keluar. 

Selain itu, banyak juga perusahaan jasa keuangan yang beroprasi dalam urusan investasi modal dan sudah mengantongi izin resmi dari pemerintah. Sistem yang digunakan dalam perusahaan jasa bidang keuangan memiliki keamanan tingkat tinggi yang langsung terhubung dalam ciberclass higt. 

Perusahaan Jasa Bidang Transportasi

Jenis perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa selanjutnya adalah transportasi. Seperti halnya perusahaan bidang keuangan yang identik dengan pelayanan bank, asuransi dan pegadaian untuk bidang transportasi identik dengan pelayanan transport.

Umumnya pelayanan transport sudah mencakup pelayanan alat transportasi darat, laut sampai udara. Melalui perusahaan jasa transportasi, Anda bisa melakukan reservasi sebelum bepergian, dari mulai pemesanan tiket, hotel, kendaraan, restourant, dan banyak lainnya.

Untuk saat ini perusahaan penyedia jasa transportasi sudah mulai mengepakkan sayapnya untuk jasa pengiriman barang. Biasanya perusahaan jasa sudah menyediakan bagasi khusus atau kendaran khusus barang sehingga sistem pembayarannya dikhususkan transportasi barang.

Perusahaan Jasa Bidang Telekomunikasi

Jenis perusahaan jasa selanjutnya adalah perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi. Di masa serba teknologi saat ini hal yang paling dibutuhkan masyarakat adalah teknologi yang mumpuni. Hal tersebut membuat banyak bermunculan perusahaan penyedia jasa telekomunikasi dengan berbagai penawaran menarik.

Pada umumnya sistem perusahaan telekomunikasi adalah perusahaan yang bergerak dengan memperluas jaringan internet. Hal tersebut berguna untuk memudahkan masyarakat luas menerima informasi digital dengan cepat, dan membuat jaringan bisa berkembang pesat seiring berjalannya waktu.

Di Indonesia sendiri sudah banyak perusahaan telekomunikasi yang berkembang pesat dan banyak digemari masyarakat. Kebanyakan jasa dalam bidang ini yang paling laris adalah yang bisa mengeksplore jaringan dengan cepat dan harga yang ditawarkan relatif murah. 

Perusahaan Jasa Bidang Medis dan Kesehatan

Berikutnya ada juga perusahaan jasa yang bergerak dalam bidang medis dan kesehatan. Umumnya perusahaan jasa dalam bidang ini menawarkan pelayanan kesehatan dalam wujud kasa. Pelayanan kasa yang dimaksud meliputi pemberian obat dengan fasilitas yang memadai.

Perusahaan seperti ini contohnya seperti rumah sakit swasta yang beroperasi dengan izin perseorangan. Perusahaan di bidang ini masih umum seperti bidang lainnya yang memerlukan tenaga ahli sebagai pemrakarsa berjalannya suatu perusahaan.

Seperti contoh rumah sakit swasta jadi diperlukan staff dokter ahli, perawat dan ahli medis lainnya agar  mempu memberikan pelayanan kepada masyarakat luas. Selain sebagai rumah rawat, perusahaan jasa di bidang ini umumnya melayani tes laboratorium dan penyedia jaminan sosial bagi masyarakat.

Perusahaan Jasa Bidang Kebersihan

Menjaga kebersihan merupakan hal yang sangat penting. Hal tersebut menjadi latar belakang munculnya perusahaan yang menyediakan jasa di bidang kebersihan. Jenis perusahaan jasa ini sebagai bentuk bantuan untuk masyarakat dan pengisi waktu luang supaya lebih bermanfaat.

Banyak bentuk pelayanan jasa dalam bidang kebersihan umumnya diberikan oleh perusahaan penyedia meliputi vacuum cleaner, pengangkutan sampah, bersih-bersih rumah sampai kegiatan laundry. Adanya perusahaan semacam ini dikarenakan kesibukan masyarakat yang semakin tinggi.

Umumnya perusahaan jasa ini bekerja dengan memberlakukan sistem calling. Jadi perusahaan semacam ini akan mengenalkan layanannya melalui browsur iklan dengan menyertakan call center. Nah, untuk seseorang yang berkeinginan memanfaatkan layanannya bisa langsung menghubungi nomor tersebut. 

Perusahaan Jasa Bidang Desain

Berikutnya ada perusahaan jasa yang bergerak dalam bidang perdesainan. Perusahaan semacam ini biasanya berhubungan dengan pemilik perusahaan property yang melayani desaign dan fasilitas seputar property.

Perusahaan jasa di bidang ini umumnya bergerak secara swasta dengan fasilitas tenaga manusia yang ahli dalam bidang arsitektur sangat mumpuni. Selain dunia property jasa design juga bisa berhubungan dengan dunia fashion.

Perlu Anda ketahui bahwa jasa perusahaan yang bergerak di bidang ini memiliki omset yang menjanjikan. Hal tersebut dikarenakan perusahaan jasa ini harus memiliki ide-ide baru yang sesuai permintaan dan kebutuhan klien. Alasan itulah yang membuat perusahaan jasa ini diapresiasi dengan baik. 

Perusahaan Jasa Bidang Pendidikan 

Jenis perusahaan jasa terakhir adalah perusahaan yang bergerak di bidang pendidikan. Perusahaan jasa ini merupakan perkembangan dalam dunia pendidikan untuk membantu siswa dalam belajar. Untuk contohnya perusahaan ini biasanya beroperasi dalam bimbel dan sekolah-sekolah swasta.

Menurut fungsinya perusahaan di bidang pendidikan memiliki tujuan mencerdaskan bangsa dengan pemberian stimulus dan pengajaran yang mudah.  Seperti contoh bimbel yang banyak diikuti masyarakat adalah bimbingan yang memberikan pembelajaran tambahan di luar jam sekolah. 

Untuk prakteknya perusahaan jasa di bidang ini sudah banyak yang mensinergikan programnya dengan perkembangan teknologi. Perusahaan pendidikan mulai berkembang pesat dengan bantuan teknologi karena bisa mudah menjemput bola.

Itulah beberapa jenis perusahaan di bidang jasa yang bisa gunakan sesuai masalah yang dihadapi. Dengan bantuan perusahaan tersebut, diharapkan masalah Anda akan segera teratasi.