Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mudah! Begini Cara Menjadi Pengusaha Muda Sejak SMA

Jika Anda menyukai dunia bisnis dan ingin terjun di dalamnya, ini bisa dimulai sejak masih SMA. Anda bisa merintisnya dari nol dengan mengikuti beberapa cara menjadi pengusaha muda sejak SMA yang ada di bawah ini. Silahkan simak uraian selengkapnya berikut.

Fokus Pada Satu Hal Saja

Terkadang karena terlalu bersemangat ingin menjadi seorang pengusaha, seseorang langsung mengambil banyak peluang usaha padahal yang harus dilakukan adalah fokus pada satu hal saja. Alangkah baiknya Anda memilih satu hal yang memang diminati dan terdapat bakat di dalamnya.

Misalnya Anda memiliki kemampuan untuk membuat kue, alangkah baiknya fokus disitu saja. Anda bisa membuat beragam variasi kue kering lalu ditawarkan kepada orang-orang terdekat terlebih dahulu.

Tidak Memulai Bisnis Karena Sedang Tren

Hal yang satu ini penting sekali untuk diingat dan diaplikasikan karena akan berdampak pada bisnis Anda. Jangan pernah memulai bisnis karena ingin mengikuti tren yang ada. Biasanya hal ini terjadi karena Anda terlalu membayangkan keuntungan yang akan didapatkan pasti sangat banyak.

Jika Anda memulai bisnis dengan mengikuti tren saja tetapi minim pengetahuan di bidang tersebut itu akan membuat rugi dan percuma. Alangkah baiknya Anda tetap konsisten menjalankan bisnis di bidang yang memang dikuasai maka lama kelamaan usaha tersebut pasti akan berkembang.

Menjadi Orang yang Kreatif

Cara menjadi pengusaha muda sejak SMA yang berikutnya adalah harus menjadi orang kreatif dan inovatif. Jika Anda ingin sungguh-sungguh terjun ke dunia bisnis alangkah baiknya dimulai dengan memikirkan ide yang unik dan kreatif agar  bisa menarik perhatian konsumen.

Akan tetapi jangan sampai ide yang terdapat di otak Anda hanya sebuah angan saja. Anda harus bisa merealisasikannya dalam bentuk nyata. Itulah mengapa selain menjadi kreatif Anda juga harus proaktif untuk membuat usaha yang unik.

Misalnya ketika bisnis Anda masih mendapatkan sedikit konsumen, hal yang harus dilakukan adalah berfikir bagaimana agar banyak pelanggan membeli produk tersebut. Carilah peluang sebanyak-banyaknya agar Anda bisa mendapatkan keuntungan dan mengembangkan bisnis tersebut.

Anda harus bisa memutar otak untuk mencari ide agar bisnis bisa terus berkembang. Mungkin Anda bisa menambahkan variasi baru terhadap produk tersebut untuk menarik konsumen.

Belajar dari Pengalaman Orang Lain

Ada yang mengatakan bahwa pengalaman merupakan guru terbaik bukan? Hal ini juga bisa Anda terapkan ketika memutuskan untuk terjun ke dunia bisnis. Jangan ragu untuk belajar dari orang lain, mendengarkan kisahnya dari nol hingga menjadi sukses dan suka duka berada di dunia bisnis.

Caranya adalah Anda tidak boleh malu untuk bertanya atau sharing kepada pebisnis lain. Barangkali dari obrolan tersebut Anda bisa menemukan peluang yang tidak disadari di saat bisnis belum berkembang sama sekali.

Jangan lupa juga untuk mengikuti bagaimana cara pebisnis tersebut berfikir, Anda bisa memilah mana pola pikir yang cocok untuk bisnis dan bisa diterapkan. Dengan mengadopsi pola pikirnya, Anda bisa belajar banyak dari orang tersebut.

Ikuti Pelatihan

Saat ini ada banyak pelatihan bisnis, dan berbagai kebutuhan dalam bisnis yang bisa Anda ikuti. Tentu saja biasanya ini terbuka untuk umum, bahkan pelajar SMA sekalipun. 

Anda bisa mengikutinya setiap ada kesempatan. Dengan begitu, akan ada banyak ilmu dalam bisnis tersebut yang didapatkan, dan bisa diaplikasikan dalam pengembangan bisnis Anda.

Berani Menanggung Resiko yang Datang

Cara menjadi pengusaha muda sejak SMA selanjutnya adalah berani menanggung segala jenis resiko yang datang. Seorang pebisnis pasti pernah mengalami masa jatuh bangun dan itu yang harus Anda hadapi. Semua bisnis pasti memiliki resiko.

Membuat Rencana Bisnis

Tips berikutnya adalah mulai merealisasikan apa yang ada di otak Anda untuk dikembangkan menjadi sebuah usaha. Ada bisa menetapkan tujuan untuk jangka waktu panjang agar bisnis menjadi lebih terarah. Selain itu visi dan misi bisnis Anda juga harus jelas.

Mengumpulkan Modal

Tahapan berikutnya adalah mengumpulkan modal untuk memulai bisnis. Sebelum memutuskan untuk membuat bisnis apa, Anda harus mempunyai modal pribadi terlebih dahulu misalnya dari tabungan sendiri. 

Jika Anda tidak memiliki tabungan pribadi bisa menggunakan cara yang lain. Salah satunya dengan memulai bisnis yang tidak membutuhkan modal.

Memutuskan Sisem Bisnis

Saat ini ada banyak sistem bisnis yang bisa dijalankan. Untuk berbisnis, Anda tidak harus langsung menjadi pengusaha besar. Anda bisa menjadi reseller, atau bahkan sekedar dropshipper. Sedangkan jika Anda ingin melakukan pemasaran produk sendiri, pilih antara sistem online, offline, atau keduanya.

Melakukan Riset Lapangan

Cara menjadi pengusaha muda sejak SMA yang berikutnya adalah riset lapangan dengan dua cara yaitu terjun langsung atau berselancar ke internet. Anda bisa mencari bagian masyarakat mana yang membutuhkan barang atau produk tersebut sehingga bisa dijual kepada mereka.

Membuat Produk dan Mulai Melakukan Promosi

Berikutnya adalah mulai membuat produk yang telah Anda konsep. Namun, ini hanya berlaku bagi yang ingin memproduksi sendiri. 

Setelah produk jadi terlebih dahulu meminta pendapat dari keluarga atau teman tentang apa saja yang kurang. Setelah memperbaiki produk Anda bisa mempromosikannya.

Promosi produk sekarang sudah sangat mudah, Anda bisa membuat iklan di sosial media seperti Youtube, Instagram, Facebook dan Google. Selain itu Anda juga dapat membuat akun sosial media khusus untuk memudahkan proses pemasaran produk. 

Lakukan Konsultasi Pada yang Sudah Berpengalaman

Menjadi seorang pengusaha memang tidak mudah. Jika dijalani oleh siswa SMA, tentu ini pun akan lebih sulit, karena mereka masih minim pengalaman.

Karena itu, cari banyak relasi yang sudah berpengalaman dalam bisnis tersebut. Lakukan konsultasi dan gali ilmu sebanyak-banyaknya dari mereka. Tentu ini akan memberikan banyak keuntungan bagi Anda dan pengetahuan baru bagi Anda, baik saat memulai maupun mengembangkan bisnis.

Mudah bukan sebenarnya cara menjadi pengusaha muda sejak SMA. Namun, dalam prakteknya akan banyak rintangan yang harus Anda lalui. Jadi, siapkan diri sebaik mungkin sembari terus belajar dengan baik.