Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memperoleh Modal Usaha dalam Kewirausahaan

Modal merupakan salah satu kebutuhan dasar yang yang wajib dimiliki ketika membuka usaha. Bagi Anda pengusaha pemula, berikut ini cara memperoleh modal usaha dalam kewirausahaan yang dapat Anda coba. 

Menggunakan Dana Pribadi

Cara memperoleh modal untuk menekuni peluang bisnis tertentu yang pertama adalah menggunakan dana pribadi. Dana pribadi pada dasarnya merupakan modal awal bagi setiap pengusaha. 

Untuk mempersiapkan modal dana pribadi, Anda dapat mengambilnya dari tabungan. Usahakan untuk mempersiapkan dana tabungan jauh-jauh hari. 

Pastikan pula dana tabungan Anda cukup untuk memulai usaha. Apabila ternyata dana tabungan masih belum cukup,  Anda bisa menutupnya dengan menjual beberapa aset. Anda dapat menjual emas, mulia dan lain sebagainya.

Meskipun harus menjual aset, hal ini bisa jadi akan membuat Anda memperoleh keuntungan yang lebih besar. Jangan takut gagal untuk memulai sebuah usaha karena, berwirausaha sama halnya dengan berproses. 

Mencari Modal dari Dana Hibah Perusahaan

Apabila dirasa kesusahan untuk mencari modal usaha, dana hibah perusahaan dapat menjadi solusi. Anda bisa mengajukan bantuan dana baik di perusahaan swasta maupun negeri. Apapun basic perusahaannya ini akan sangat bermanfaat untuk awal usaha Anda. 

Apalagi saat ini sudah banyak perusahaan-perusahaan besar yang menyediakan dana khusus untuk mendukung perekonomian masyarakat. Dana ini akan disalurkan oleh pihak perusahaan melalui divisi corporate social responsibility atau CSR. 

Untuk mendapatkan dana hibah dari perusahaan, biasanya perusahaan terkait akan mengadakan event kompetisi. Pada event ini dapat Anda jadikan sebagai batu loncatan untuk memperoleh dana hibah perusahaan. 

Menjalin Kerjasama atau Mencari Partner

Cara memperoleh modal usaha dalam kewirausahaan yang ketiga adalah dengan menjalin kerjasama. Apabila Anda memiliki teman atau kerabat yang mempunyai minat atau ide bisnis yang sama, jangan ragu untuk mengajak mereka berbisnis bersama.

Selain dapat membangun hubungan bisnis, partner dalam berbisnis juga akan membantu dalam hal modal. Hal ini tentunya akan sangat bermanfaat apabila Anda masih merintis usaha. kegiatan operasional juga akan lebih mudah apabila Anda memiliki partner dalam. 

Meskipun demikian, pastikan Anda telah membahas mengenai pembagian hasil usaha di depan. Pembahasan mengenai hal ini penting dilakukan untuk mengantisipasi apabila di kemudian hari terdapat masalah.

Mencari Investor

Hampir sama dengan cara memperoleh modal usaha yang ketiga, menggunakan investor kurang lebih memiliki model yang sama. Antara investor dan partner merupakan pihak ketiga yang Anda butuhkan dalam merintis dan mengembangkan usaha. 

Perbedaannya terletak pada, apabila partner selain memberikan modal juga ikut terjun dalam menjalankan usaha. Sedangkan apabila investor hanya memberikan modal tanpa ikut terjun langsung dalam sebuah usaha. 

Investor pada umumnya akan memberikan modal saja dan memantau bagaimana perkembangan usaha Anda secara intens. 

Sama halnya dengan menggunakan partner, bekerjasama dengan investor juga perlu adanya kesepakatan. Yang wajib dibicarakan di awal kerjasama yaitu mengenai pembagian hasil usaha. Jangan melewatkan hal ini jika Anda tidak ingin terjadi kesalahpahaman di kemudian hari. 

Menggunakan Dana Pinjaman dari Koperasi atau Bank

Cara memperoleh modal usaha dalam kewirausahaan yang terakhir adalah dengan menggunakan dana pinjaman dari koperasi atau Bank. cara satu ini mewajibkan Anda untuk menyiapkan proposal atau profil usaha Anda  untuk dinilai kelayakan usaha. 

Buatlah proposal sebaik mungkin agar usaha Anda dapat mendapatkan modal dari koperasi atau bank. Kelemahan apabila menggunakan modal dari koperasi atau bank yaitu adanya kewajiban untuk mengembalikan modal beserta bunga sesuai dengan jangka waktu yang ditentukan.